Menjenguk Rekan Kerja yang Sakit, Ini Etikanya!

Menjenguk Rekan Kerja yang Sakit, Ini Etikanya!

Memiliki tim kerja yang kompak bisa mendukung produktivitas di tempat kerja. Tapi kekompakan itu tidak hanya dijaga saat di kantor saja. Bila ada rekan kerja yang sedang sakit, ada baiknya kita meluangkan waktu untuk menjenguknya. Meskipun sudah akrab, ada etika menjenguk orang sakit yang sebaiknya dilakukan.

Memastikan Kesehatan Diri Sendiri

Sebelum memutuskan untuk ikut menjenguk, pastikan tubuh dalam kondisi sehat dan fit. Selain mencegah rekan kerja tertular virus maupun kuman yang terbawa, sistem imun tubuh yang kuat dapat mencegah penularan penyakit.

Meminta Izin Terlebih Dahulu

Niat menghibur rekan kerja yang sakit itu baik kok, tapi sebaiknya tanyakan dulu waktu yang tepat untuk menjenguknya. Jangan sampai mengganggu waktu istirahatnya agar kesehatannya cepat pulih, apalagi sampai melanggar jam kunjungan apabila dirawat di rumah sakit.

Pilih Obrolan yang Ringan

Bingung mau ngobrol apa dengan rekan kerja yang sedang sakit? Sebaiknya, hindari menanyakan soal penyakitnya, menceritakan kemungkinan terburuk yang bisa terjadi, atau membandingkan dengan kondisi pasien lainnya. 

Jangan mengungkit soal beban pekerjaan yang dimilikinya, yang justru dapat menambah beban pikirannya. Pilih obrolan yang ringan dan dapat menghiburnya, seperti kata-kata yang memotivasinya untuk sembuh hingga suasana kerja yang terasa berbeda tanpa kehadirannya. 

Batasi Waktu Berkunjung

Lama tak bertemu, terkadang kangen juga ingin ngobrol berbagai hal dengan rekan kerja. Sah-sah saja untuk menghiburnya, tapi ingat waktu agar si dia bisa kembali beristirahat untuk memulihkan kesehatannya. Hindari datang dengan sekelompok orang yang cukup banyak, karena dapat mengganggu ketenangan dan kenyamanan.

Jangan lupa membawakan buah tangan yang tentunya disesuaikan dengan kondisi kesehatan rekan kerja. Jika kesulitan menemukan makanan yang tepat, pilih hadiah yang netral seperti buku, permainan, kartu ucapan, hingga perlengkapan pribadi seperti kaus kaki maupun cangkir.

Meskipun sudah akrab dengan rekan kerja, jangan melupakan etiket saat menjenguknya. Berikan dukungan yang tepat untuk menyemangatinya, agar kesehatannya segera pulih dan bisa kembali bekerja.

SHARE ARTIKEL

ARTIKEL LAINNYA

Mengenal Penyebab Sakit Flu pada Karyawan education

Mengenal Penyebab Sakit Flu pada Karyawan

Bantu Staminanya Cepat Pulih, Ini Saran Tepat Buat Rekan Kerja education

Bantu Staminanya Cepat Pulih, Ini Saran Tepat Buat Rekan Kerja

Berikut Tips yang Dapat Anda Gunakan untuk Mencegah Sakit Flu education

Berikut Tips yang Dapat Anda Gunakan untuk Mencegah Sakit Flu

Neozep Forte

Tersedia di Toko dan Apotek Terdekat

BELI DI SINI